Liburan di Taman Surya Balai Kota Surabaya

Perjalanan Ke Surabaya

Pada suatu hari tanggal 17 ‎Desember ‎2020 dikala udara cukup sejuk di kota Malang dan langit begitu mendung, aku berencana menuju Kota Surabaya untuk menjemput kepulangan adikku dari Kota Banjarmasin. Saat itu Hari Kamis yang mendung jam ditangan menunjukan pukul 12.15 aku segera bergegas menghidupkan dan memanaskan mobil di Parkiran sebuah Gedung Ranting Ormas Islam Terbesar se Indonesia dekat Rumah. Setelah mesin ku panasi, kaca-kaca mobil ku bersihkan dan ku cek semua kondisi mobil, semuanya terlihat dalam kondisi aman dan layak jalan.

Taman Surya Kota Surabaya

mercuryfm.id

Setelah semua siap aku langsung cuss ke kota Surabaya, kurang lebih menempuh jarak sekitar 96,1 Kilometer. Untuk lebih detailnya perjalananku sesuai dan sama dengan petunjuk maps dibawah ini, capek mau nulis perjalanan dari Malang ke Surabaya, wkwkwk.

Pokoknya dari Malang langsung masuk Tol Singosari dan keluar Tol Juanda. Begitulah kira-kira tanpa ada tantangan dan rintangan yang berarti. Bener-bener perjalanan yang membosankan gaesss.. ? mungkin karena aku nyetir jadi tidak sempat untuk menikmati keindahan pemandangan saat memasuki Tol Antara Malang hingga Juanda.

 

 

Menginap di dekat Taman surya balai kota surabaya

Setelah sampai di Juanda ketemu adik, aku segera bergegas memacu mobil ke penginapan. Karena saat itu ada himbauan dari Pemerintah pusat, dilarang untuk pergi keluar kota. Al hasil aku dan keluarga hanya berdiam diri di Penginapan dan sesekali melihat Taman dari atas Penginapan yang lokasinya tapat di depan Hotel, meskipun taman depan itu adalah Taman Surya Balai Kota Surabaya.

Sebenernya aku sudah tau kalau ini Taman Balai Kota Surabaya, karena dua minggu sebelumnya aku sudah survey penginapan di Surabaya dan penginapan yang kutempati ini. Karena yang ku tau selama ini Surabaya sangat Panas di banding dengan Kota Malang, maka aku memilih penginapan yang dekat dengan taman dan terlihat segar dan hijau.

Sekilas mengenai Taman Surya Balai Kota Surabaya

Lokasi Taman

Lokasi Taman ini berada tepat di depan Gedung Pemerintahan Kota Surabaya tepatnya di Jl. Walikota Mustajab, Surabaya Indonesia, untuk lebih jelasnya silahkan lihat maps dibawah ini. Karena ketika anda membaca peta anda akan dapat memahami dengan baik dan benar, sesuai dengan lokasi, gambar dan review orang-orang yang pernah berkunjung ke Taman ini.

 

Sumber: www.anggraenisepti.com

Air Mancur

Taman terindah di Kota Surabaya, emang ada, ya mungkin yang dimaksud salah satunya adalah Taman di depan Balai Kota Surabaya, Namanya Taman Surya, sebagian orang menyebut Taman Surya sebagai Taman Balai Kota Surabaya. Maklum saja, karena Taman Surya berada tepat di depan Balai Kota atau Kantor Pemerintahan Kota Surabaya. Meski taman ini berseberangan dengan kantor pemerintahan, namun sangat ramah terhadap warga yang berkunjung kesini.

Ada banyak hal yang dapat anda lakukan saat berjalan melalui taman ini, salah satunya tempat air mancur. Inilah view paling keren di Taman Surya. Mengapa air mancur di sini selalu menarik? Pasalnya, air mancur ini terpancar dari lantai yang dihiasi lampu warna-warni. Terkadang, air akan berhenti dan memancar bergantian di antara lantai. Terkadang air mancur inilah yang membuat banyak anak-anak tertarik untuk bermain disana, karena selain lampu-lampu hias yang indah ternyata anak kecil pada suka bermain air. Bu Risma sengaja membuat air mancur dengan konsep menarik agar anak-anak betah berlama-lama di Taman dan bermain bersama.

Kolam air

Di tengah taman terdapat kolam besar dengan air mancur melingkar. Air mancur ini menyemprotkan air dengan keras seperti air terjun kecil ditengah hutan. Tidak adanya pagar pembatas, menjadikan air mancur ini disukai banyak anak-anak dan mereka suka bermain di dekat air mancur utama. Meskipun demikian para orang tua harus ekstra hati-hati karena jika terpeleset akan berbahaya. Ada juga dua air mancur yang lebih kecil dengan lima sumber cahaya bergantian. Tidak hanya anak-anak yang senang berada disini orang dewasa, muda-mudi juga sangat senang melihat air mancur disini, karena semburannya sangat kuat, dan jika malam hari lampu-lampu hias penuh warna akan menambah semarak air mancur.

Jalanan berhias

Untuk keselamatan pejalan kaki, bola-bola beton dipasang di sepanjang pejalan kaki, sehingga sepeda motor dan kendaraan lainya tidak parkir dan nylonong sembarangan. Paintballs biasanya dicat warna sesuai dengan temanya. Misalnya, sebelum Agustus, bola-bola ini akan dicat merah dan putih. Jika Anda masuk dan berjalan-jalan di taman, Anda akan dimanjakan oleh berbagai tanaman hias warna-warni dan banyak tumbuhan yang bergelantungan di pohon.

Warga biasanya menggunakan pelataran aspal di Taman Surya untuk bersantai. Memang, ada banyak ruang kosong di antara berbagai tanaman yang dapat digunakan untuk jogging, roller skating, bermain bulu tangkis dengan orang tua, bermain sepeda keseimbangan dan skateboard.

Burung dan Tupai

Di depan gedung balai kota, kita akan melihat banyak jagung berserakan. Jagung selalu disebar di lantai untuk makanan merpati yang hidup di Taman Surya. Sekawanan merpati akan berkumpul tepat di atas gedung balai kota. Maka, jangan heran jika banyak merpati terbang saat Anda berjalan-jalan di taman, bahkan ada yang berjalan di jalanan taman tersebut. Selain merpati, ada juga burung Lovebird. Pagi harinya, sangkar-sangkar dikeluarkan dan dijemur di pohon Taman Surya. Kawanan burung Lovebird akan berkicau dan bersautan dengan suara unik mereka.

Jika Anda berjalan menuju gerbang barat, Anda akan menemukan sekelompok tupai. Walikota juga sengaja memelihara tupai tersebut, ada sebanyak 300an tupai di Taman Surya. Tidak ada taman yang mempunyai koleksi hewan seperti itu di Surabaya bahkan di Indonesia. Semua itu hanya ada di Taman Surya Balai Kota Surabaya.

Taman Hijau di Tengah Panasnya Kota Surabaya

Taman Surya adalah taman yang sangat hijau, rindang, nyaman bersih dan indah. Sampah yang berserakan tidak akan kita temukan disetiap sudut taman, karena tempat sampah mudah ditemukan di setiap tempat. Pedagang kakilima juga dilarang berjualan di halaman Taman Surya. Jika ingin membeli minuman atau sekedar jajan saja, ada penjual es dan gorengan di depan taman. Taman Surya juga dilengkapi dengan toilet portabel di samping pintu gerbang. Kalau mau pipis tidak perlu bingung. Jika Anda tidak ingin berolahraga dan hanya ingin merasakan sejuknya hembusan angin dari pepohonan rindang di pinggir Taman Surya, Anda bisa menggunakan bangku yang tersebar di Taman. Ada di pinggir taman, sebagian ada di tengah taman.

Dari anak-anak hingga dewasa, taman ini sangat menarik bagi mereka, apalagi jika di pagi, sore dan malam hari. Banyak warga dari Surabaya dan Luar Kota dating untuk menikmati keindahan Taman Surya di Jalan Taman Surya di Ketabang Surabaya. Untuk memarkir mobil Anda, Anda bisa menggunakan jalan raya Sedap Malam. Akan ada tempat parkir mobil dan motor. Pada Sabtu malam dan hari libur, suasana akan semakin ramai.

Liburan Saat Pandemi

Itulah sepintas mengenai Taman Balai Kota Surabaya, ketika di Penginapan aku hanya melihat dari jauh saja, karena ketika itu aku takut dengan rasia masker dan identitas. Sebab orang luar kota Surabaya dilarang untuk memasuki Surabaya. Tapi saat pagi hari aku memberanikan diri untuk keluar Hotel dan jalan-jalan sendiri menyusuri Taman meskipun ada penjagaan dari petugas disetiap sudut taman dan Balai Kota, karena tidak boleh memasuki Taman. Akhirnya aku hanya mengambil Gambar dan Video disekitar jalan Walikota Mustajab. Dan sebagai hasilnya berikut video dari hasil rekaman-rekaman dan liburan singkat di Surabaya.

Meskipun Taman dan tempat hiburan sebagian besar dibatasi tapi tidak untuk Mall di Surabaya, saat mau pulang aku berkesempatan untuk ngemall dulu disalah satu mall terbesar di Surabaya. Malah di Mall ini aku baru melihat aktivitas dan keramaian masyarakat meskipun semua mematuhi protocol kesehatan. Saat memasuki mall terlihat ramai walau tidak seramai hari-hari biasa sebelum Negara api menyerang, eh covid menyerang. Wkwkwk.. ?